JAKARTA, - Presiden Jokowi siap menjadi jembatan komunikasi antara Ukraina dan Rusia yang hingga saat ini hubungannya masih memanas.
Dia berharap dua negara tersebut bisa berdamai. Apalagi perdamaian dan kemanusiaan selalu menjadi prioritas politik luar negeri Indonesia.
"Saya telah sampaikan pesan Presiden Putin (Presiden Rusia) dan saya sampaikan kesiapan saya untuk menjadi jembatan komunikasi antara dua pemimpin tersebut," jelas Jokowi, dilansir Detik.com, Jumat (1/7/2022).
Seperti diketahui, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi melakukan kunjungan ke Ukraina dan Rusia dengan membawa misi perdamaian.
"Isu perdamaian dan kemanusiaan selalu menjadi prioritas politik luar negeri Indonesia. Dalam konteks inilah, saya lakukan kunjungan ke Kyiv dan Moskow," beber dia.